Solo(ss)- Ajang Fundragbike GDS Racertees ABRT edisi Desember, sedianya akan digeber pada Rabu 26 Desember 2018 nanti di lokasi biasanya, Sirkuit GDS Klaten
Rencananya, seperti biasanya ada beberapa kelas dibuka, yakni

KELAS ROKIES GDS
1 Sport std 155cc
2 FU porting 155cc
3 Bbk 4 t tu 130cc
4 Bbk 2 t std 116cc
5.Bbk 4 tak tu rangka std 130 cc
6.Bkk 2 tak tu rangka std 120 cc
7.Sport 2 t tu rangka std 140cc non BU( RX KING ,RX Z & RX & DLL)
KLS OPEN & PEMULA
8. Braket 8 detik MOTOR BEBAS
9. Braket 9 detik MOTOR BEBAS
10 Braket 10 detik MOTOR BEBAS
11 Braket 8,5 detik MOTOR BEBAS
12.Braket 9,5 detik MOTOR BEBAS
13.Braket10,5 detik MOTORBEBAS
14.Braket pelajar 9 detik MOTOR BEBAS ( Wajib kartu pelajar )
15.Bbk 4 t 130 cc
16.FU Porting 155cc
17.Sport std 2 T 150 cc
18.Bbk std 2 t 116cc
19.Bbk t u 2 t 116cc
20.Kls wanita 4t 150 cc
21.Campuran 4 tak 200cc
22.Campuran 2 tak 140 CC non bu
23.Matic 150cc rangka Std
24.Kls FFA
25.Kls MFC
26.Kls Panitia
27.kls Eksebisi
Dari sejumlah kelas tersebut ada kelas MFC, hem kelas apa nih?
“Kelas khusus siswa MFC,” ujar Agung Setiawan, punggawa GDS Racing OIrganiser, selaku penyelenggara.
Maksudnya kelas itu diperuntukan buat siswa MFC (Monita Fans Club), yang dikelola oleh ratu drag bike kelas bracket, Ismonita dan Permadi, ayahnya.
Selama ini memang ada hubungan khusus antara GDS dengan MFC, tahu lah kaitannya dengan kemunculan atau pembibitan drag bike pemula. Dimana selama ini MFC fokus kepada pencarian bibit pembalap kebut lurus, pun juga GDS yang menggeber gelaran rutin tiap bulan yang memang bertujuan sama dengan MFC. Klop kan.
Nah adanya kelas itu karena di bulanD Dsember 2018 ini ada hari spesial buat MFC.

“Di Desember tahun ini MFC sudah berusia 6 tahun. Tepatnya lahir pada 12 Desember 2012 lalu. Nah dalam rangka itu, dibuka kelas tersebut,” beber Permadi saat dijumpai di mabes MFC di Jogjakarta.
Masih katanya kelas itu diperuntukan buat member atau murid MFC. “Tanpa kecuali juga buat alumninya,” lanjut Permadi.
Sekedar info aja, sepanjang perjalanan MFC, sudah banyak dragbiker khususnya wanita yang belakangan berprestasi. Ini semua tak lepas dari tangan dingin Monita sapaan ngetop Ismonita dan Permadi yang tanpa pamrih kasih ilmu belapa kebut lurus motor dan gratis lho. Ya beneran gratis.
Salah satunya muridnya adalah Rina Somay, yang belakangan moncer di dunia kebut lurus motor, dia ini pernah kail ilmu di MFC.
Kabarnya Monita sendiri nanti juga akan datang ke GDS. Rencananya, di sana dia akan beberkan soal regulasi kejurnas drag bike di tahun 2019.

Maklum saat ini Monita duduk di Komisi perempuan, sebuah komisi yang dibentuk oleh Ikatan Motor Indonesia (IMI) Pusat, khususnya dalam Olahraga Sepeda Motor yang fokus untuk kail prestasi kaum perempuan.
Lantas soal berepa stater yang akan isi kelas khusus MFC, dan kompetisikan kelas bracket atau apa, baik Permadi maupun Agung belum kasih info.
So buat kamu yang penasaran dan ingin tahu, datang lah di GDS edisi Desember ..-admin-